Home » » Blogging Membosankan

Blogging Membosankan

Diposting Oleh Bang day ; Hari Rabu, 20 Juni 2012 Jam 12.43

Kadangkala aktivitas blog membuat kita merasa bosan. Begitu juga Bang Dayat. Disaat BD menulis ini pun BD lagi merasa bosan. Bingung mau tulis apa. Ide-ide segar dari kepala lagi ngak keluar.

Mau nulis atau mengetik yang sudah jelas bahannya juga malas. Jadi ini kenapa ya? MMhhhh..

Apa ini kelelahan? atau kelaparan yang tidak dirasakan?

Mau tidur ngak bisa tidur...

Hal seperti ini tentunya bukan BD aja yang merasakan ini tetapi mungkin pernah dialami oleh sobat2 BD yang lainnya. Tetapi BD dapat tips ni kalo sobat lagi ngak doyan ngeblog. Tips ini BD dapat dari maskolis :

  1. Tulislah artikel cukup satu paragraf saja pada hari itu. Hal ini akan berguna untuk memanjakan blog kamu di search engine yang suka terhadap blog yang selalu diupdate. Bisa di baca di promosi blog ke search engine.
  2. Menulis artikel tidak harus selalu sesuai tema blog. Mengapa? Karena pada dasarnya, blog atau weblog adalah jurnal pribadi yang ditulis dan ditayangkan (self-publishing) berdasarkan kronologi waktu. Mungkin blog kamu tentang tutorial membuat blog, coba saja menuliskan hal lain diluar itu. Blog itu kan punya kamu dan kamu punya kuasa untuk menulis apa saja di blog kamu. Jangan takut kalau blog kamu dikatakan tidak konsisten, santai saja.
  3. Bila sedang rajin menulis, buatlah beberapa artikel dan simpan artikel di draft blog kamu. Cukup terbitkan satu artikel saja pada hari itu. Hal ini untuk menjaga bila kamu bosan menulis pada hari berikutnya. Nah, besoknya kamu tinggal publish artikel pada draft blog yang sudah kamu tuliskan kemarin. Sederhana koq dan tidak rumit.
  4. Kalaupun kamu sudah sempat menulis artikel yang panjang dan ternyata kehilangan inspirasi untuk melanjutkan, cukup tuliskan kata bersambung atau to be continue di bawah artikelmu. Entah itu mau disambung kapan, terserah kamu sajalah.
Bang Dayat mau nambahin ni sob :

5. Kalau maih bosen juga.. matikan laptop/komputer kemudian pergi atau keluar rumah dan maen kemana kek yang penting senang dan harus suaana baru. Atau juga bisa ke tempat wisata. Atau berenang, karena renang bisa membuat lupa sementara hal-hal yang tidak enak untuk dipikirkan.

Semoga bermanfaat buat sobat-sobat BD semuanya.


Berbagi dengan artikel ini :
Ditulis oleh : Bang Dayat
Description: Blogging Membosankan , Rating: 5
Reviewer: Bang Dayat, ItemReviewed: Blogging Membosankan

Artikel terkait tentang

Berlangganan Artikel BD
Masukkan Email Anda:

 
Support : Bang Dayat
Copyright © 2012-2017. Bang Dayat Blog's - All Rights Reserved

Proudly powered by Blogger