Home » » Mengenal Apa itu Sitemap

Mengenal Apa itu Sitemap

Diposting Oleh Bang day ; Hari Rabu, 01 Januari 2014 Jam 23.37

Mungkin kita pernah dengar apa itu istilah sitemap atau sering sekali mendengarnya namun kita kurang paham pengertiannya apa. Begitu juga dengan saya yang agak bingung, untuk itu saya ingin mengulas sedikit tentang sitemap. Saya sering otak-atik sitemap di google webmaster, namun secara spesifik maksud dari sitemap itu sendiri kurang paham.

Berdasarkan referensi yang saya dapat sitemap adalah sebuah cara yang dilakukan oleh pemilik web atau kita menyebutnya sebagai webmaster untuk memberikan informasi kepada search engine (mesin pencari). Informasi yang dikirim ke mesin pencari yaitu berupa halaman-halaman pada situs yang bisa dicrawl.

Lebih detail lagi sitemap itu berupa file xml yang berisi daftar url dari sebuah situs beserta metadata-nya. Nah, untuk metadatanya berisi kapan terakhir diupdate, seberapa sering url berubah, dan tingkat relatif keutamaannya terhadap url lainnya. Dengan metadata ini akan mempermudah mesin pencari untuk membaca dan mengcrawl situs kita.


Web crawler biasanya menemukan halaman sebuah situs dari link-link di dalam situs itu sendiri, atau dari situs yang lain. Dan ternyata dari suatu sitemap itu menyediakan data-data link itu  dan mengijinkan crawler yang mensupport sitemap untuk menjelajah semua url yang ada di dalamnya, lalu menganalisa masing-masing url tersebut dengan menggunakan metadata yang menyertainya.

Dengan ada sitemap berarti situs kita akan mudah dan cepat terindex oleh mesin pencari, khususnya google yang menyediakan google wabmaster yang berfungsi untuk mensubmit sitemap. Mensubmit sitemap merupakan hal yang sangat baik untuk keberlangsungan blog atau situs kita, dan ini adalah salah satu cara untuk mengoptimalkan SEO.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa fungsi dari sitemap adalah untuk menginformasikan url-url yang ada di blog kita agar lebih mudah dicrawl dan dijelajahi oleh tools dan tentunya robot-robot mesin pencari. Dampak lainnya adalah akan memudahkan pengunjung mencari artikel yang dibutuhkan diblog kita.
Cukup sekian postingan  tentang sitemap dan semoga dapat memberikan manfaat.
Berbagi dengan artikel ini :
Ditulis oleh : Bang Dayat
Description: Mengenal Apa itu Sitemap , Rating: 5
Reviewer: Bang Dayat, ItemReviewed: Mengenal Apa itu Sitemap

Artikel terkait tentang

Berlangganan Artikel BD
Masukkan Email Anda:

 
Support : Bang Dayat
Copyright © 2012-2017. Bang Dayat Blog's - All Rights Reserved

Proudly powered by Blogger